Jumat, 10 Oktober 2014

Cegah Ngantuk Secara Sehat

Ngantuk yang tidak tepat waktu terkadang memang sangat menggangu aktivitas anda, terlebih mengantuk di tempat kerja. Untuk mengatasinya sebagian besar dari kita ada yang menggunakan obat-obatan atau suplemen lainnya yang sebenarnya mengandung zat adiktif yang membuat penggunannya menjadi ketagihan dan berbahaya bagi organ tubuh.

Cegah Ngantuk Secara Sehat

Tahukah anda bahwa ngantuk dapat dicegah dengan mengkonsumsi bebrapa makanan yang menyehatkan dan tidak menimbulkan efek yang membahayakan organ tubuh anda layaknya obat-obatan dan suplemen lainnya. Ngantuk dapat diatasi dengan mengkonsumsi :


  • Buah Melon
Buah ini dapat mengurangi rasa kantuk anda, bisa dikonsumsi secara langsung atau di jus.

  • Buah Apel
Dapat dikonsumsi secara langsung dengan kulitnya atau bisa di jus.

  • Dark Chocolate
Coklat hitam ini dapat dikonsumsi untuk pencegahan rasa kantuk, namun cobalah memilih colklat dengan kandungan yang rendah gula, coklat mengandung endorfin yang cukup tinggi untuk menimbulkan efek euforia pada manusia dan membuat fungsi otak tetap bekerja sehingga rasa kantuk dapat ditahan.

  • Makanan pedas
Makanan pedas tentunya dapat mencegah rasa kantuk, tentunya dengan kandungan cabai alami dikarenakan cabai mengandung vitamin dan dapat memperlancar peredaran darah annda.

  • Jeruk
Selain mengandung vitamin C, efek rasa masam pada jeruk terbukti mampu mengurangi rasa kantuk anda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar